Sebelum membahas lebih lanjut tentang ISO 55001 dan ISO 27001, akan lebih baik jika kita pahami dahulu apa itu ISO dan apa tujuan dari adanya ISO tersebut.
Apa itu ISO?
ISO (International Organization for Standardization) adalah suatu spesifikasi produk, jasa dan sistem berkelas internasional, dengan tujuan untuk menjamin kualitas, keamanan, dan efisiensi. ISO merupakan suatu instrumen penting bagi produk, jasa, dan sistem yang ingin bersaing secara global. Dalam sebuah Sistem Manajemen Mutu (SMM), ISO digunakan untuk mengukur mutu suatu organisasi. Standar ISO memegang peranan penting dalam mengukur bagaimana kredibilitas perusahaan yang ingin bersaing secara global.
Ada beberapa macam ISO dengan fungsi yang berbeda. Nah, dalam penulisan ini, kita hanya akan berfokus membahas ISO 55001 dan ISO 27001 serta memahami tentang keterkaitan antara ISO 55001 dan ISO 27001.
Memahami ISO 55001
ISO 55001 adalah standar ISO yang menetapkan persyaratanĀ untuk sistem manajemen aset. Standar ini memberikanĀ kerangka kerjaĀ untuk pembentukan dan pengaturan tujuan, kebijakan, proses, pemerintahan, dan fasilitas yang terlibat dalam usahaĀ organisasi untuk mencapaiĀ tujuan dan sasaran mereka. Standar ini menyoroti pentingnya memiliki sistem manajemen.
Pentingnya ISO 55001
Memahami dan memenuhi persyaratan ISO 55001 dapat memberikan dukungan kepada organisasi yang menginginkan budaya yang lebih proaktif dan ingin terus meningkatkan efisiensi serta efektivitas organisasi dengan menciptakan nilai maksimum dari aset organisasi Anda.
Manfaat Utama Mematuhi ISO 55001
Ada beberapa manfaat utama yang dapat organisasi Anda rasakan jika mengimplementasikan ISO 55001 dengan maksimal:
- Mengoptimalkan Kinerja Perusahaan
Sistem manajemen ini memungkinkan organisasi untuk mengelola peluang dan aset dalam jangka panjang dan pendek, efektif, dan efisien.
- Efisiensi Biaya
ISO 55001Ā dapatĀ meningkatkan ROI (Return on Investment) organisasi, dan mengurangi biaya operasional. Semua ini tercapai tanpa memengaruhi kinerja organisasi atau mengorbankan nilai dan komitmennya.
- Manajemen Risiko yang Lebih Baik
Dengan secara teratur meninjau berbagai prosedur operasional, proses, dan mengelola aset, organisasi dapat membuat keputusan yang lebih cerdas dan mengurangi risiko yang terlibat.
- Peningkatan Terjamin dan Pertumbuhan Bisnis
Sistem efektif untuk mengelola aset mendorong pertumbuhan dan peningkatan di semua sektor organisasi dan memfasilitasi koordinasi antardepartemen. Dengan demikian, meningkatkan komunikasi dan pemahaman tentang tujuan dan nilai-nilai organisasi.
- Pengambilan Keputusan yang Efektif
Ketika semua aset dikelola secara efektif dan dioptimalkan untuk sejajar dengan standar manajemen lain serta dengan tujuan dan sasaran organisasi, maka organisasi dapat membuat keputusan yang lebih efektif dan praktis yang semakin meningkatkan kemungkinan mewujudkan sasaran.
- Meningkatkan Reputasi Organisasi
Mematuhi ISO 55001 menunjukkan kepada pemangku kepentingan internal dan eksternal bahwa organisasi melakukan manajemen aset secara serius dan berkomitmen untuk meningkatkan kinerja.
Lebih lanjut, sekarang kita ulas dan pahami lebih dalam tentang ISO 27001. ISO 27001 adalah standar keamanan informasi atau standar yang memuat persyaratan yang harus dipenuhi dalam membangunĀ Sistem Manajemen Keamanan Informasi.
ISO 27001 dirancang untuk menjamin agar kontrol-kontrol keamanan yang dipilih mampu melindungi aset informasi dari berbagai risiko. Jadi, dapat dipahami bahwa dengan adanya ISO 27001 dan juga adanya ISO 55001 maka dapat sangat bermanfaat untuk melindungi aset perusahaan dan keamanan informasi perusahaan. ISO 27001 dan ISO 55001 ini memiliki keterkaitan yang erat dan dapat melengkapi satu sama lainnya.
Mengapa Organisasi atau Perusahaan Perlu Menerapkan ISO 27001?
Dengan menerapkan standar ISO 27001, organisasi atau perusahaan dapat melindungi dan memelihara kerahasiaan, integritas, dan ketersediaan informasi ,dan untuk mengelola serta mengendalikan risiko keamanan informasi pada organisasi atau perusahaan Anda.
Manfaat ISO 27001
Beberapa manfaat dari standar ISO 27001, yaitu:
- Memberikan sebuah keyakinan dan jaminan kepada klien ataupun mitra dagang, bahwa perusahaan Anda telah mempunyai sistem manajemen keamanan informasi yang baik sesuai standar internasional. Selain itu, ISO 27001 juga dapat digunakan untuk memasarkan perusahaan.
- Memastikan bahwa organisasi Anda memiliki kontrol terkait keamanan informasi terhadap lingkungan proses bisnisnya yang mungkin menimbulkan risiko atau gangguan.
- ISO 27001 meminta Anda untuk terus meningkatkan keamanan informasi perusahaan Anda. Hal ini membantu Anda untuk lebih menentukan jumlah keamanan yang tepat yang dibutuhkan untuk perusahaan. Sumber daya yang dihabiskan tidak terlalu sedikit, tidak terlalu banyak, tapi dalam jumlah yang tepat.
Jadi, dapat disimpulkan bahwa informasi merupakan aset organisasi yang harus dilindungi keamanannya. Sistem manajemen keamanan informasi diimplementasikan untuk melindungi aset informasi dari berbagai ancaman untuk menjamin kelangsungan usaha, meminimalisasi kerusakan akibat terjadinya ancaman, mempercepat kembalinya investasi, dan peluang usaha. Dengan adanya pengintegrasian ISO 55001 dan ISO 27001 maka keamanan informasi sebagai aset perusahaan dapat semakin terlindungi, membantu organisasi mengoptimalkan kinerja, merampingkan produksi dan operasi, memastikan pertumbuhan yang berkelanjutan.
Untuk info lebih lanjut terkait sertifikasi ISO, silakan hubungi kami.
Sumber : https://isoindonesiacenter.com/