Kalibrasi Massa, Suhu, Tekanan, Dimensi Sebagai Kompetensi bagi Personil Laboraturium

Bagikan:

Kalibrasi massa suhu tekanan dimensi publik juni

Secara prinsip kalibrasi merupakan proses verifikasi yang dilakukan untuk memastikan bahwa suatu akurasi alat ukur sesuai dengan rancangan dan fungsinya. Teknik kalibrasi dilakukan dengan membandingkan suatu standar yang terhubung dengan standar nasional maupun internasional dan bahan-bahan acuan tersertifikasi. Dalam penerapan sistem manajemen kualitas memerlukan sistem pengukuran yang efektif, termasuk di dalamnya kalibrasi formal, periodik dan terdokumentasi, untuk semua perangkat pengukuran.

Persyaratan kalibrasi ini secara kontekstual termaktub dalam persyaratan sertifikasi ISO 9001 (sistem manajemen mutu) dan persyaratan akreditasi SNI ISO/IEC 17025 (sistem manajemen laboratorium pengujian dan kalibrasi). Hal inilah yang mewajibkan setiap organisasi mana yang menerapkan kedua standar tersebut wajib mengkalibrasi alat-alat ukur yang di milikinya sebagai bentuk jaminan mutu. Salah satu paramater pengukuran yang penting untuk di kalibrasi adalah dimensi, dalam aplikasi kalibrasi dimensi umumnya yang dikalibrasi adalah caliper. Ada parameter pengukuran lain selain dimensi, yang cukup penting, yakni kalibrasi massa, suhu, tekanan.

Kalibrasi massa suhu tekanan dimensi publik juni

Proxsis Surabaya dengan sukses mengadakan pelatihan Kalibrasi Massa Suhu Tekanan dan Dimensi. Dilaksanakan di Surabaya dengan 3 peserta dari perusahaan yang berbeda, pada 29-30 Juni 2021 (sebelum kebijakan PPKM Darurat). Meski dilaksanakan dengan metode kelas offline, namun baik pihak penyelenggara -Proxsis Surabaya maupun peserta tetap mematuhi protokol kesehatan dengan ketat. Hal ini merupakan usaha pencegahan terhadap menyebaran virus covid-19.

Selain layanan pelatihan yang bersifat publik, Proxsis Surabaya juga menyediakan layanan training yang bisa di undang di perusahaan rekan-rekan. Bagi rekan-rekan yang ingin mengikuti pelatihan Kalibrasi Massa, Suhu, Tekanan dan Dimensi ini, jangan khawatir. Karena Proxsis Surabaya akan menggelar pelatihan ini rutin setiap bulannya. Agenda selanjutnya dari Pelatihan Kalibrasi Massa, Suhu, Tekanan ini akan kami gelar di tanggal 7-8 September 2021. Kami juga menyediakan topik-topik penunjang produktifitas lainnya.

Ingin mendaftar, dan merasakan pengalaman seru dari pelatihan yang Proxsis Surabaya adakan? Jangan ragu untuk menghubungi narahubung kami melaui narahubung kami
ASTRID | [email protected] | 08111798353

Atau gunakan fitur obrolan dibawah!!

Rate this post

Bagikan:

Request Presentation

Agenda Terdekat Productivity Quality




Layanan Kalibrasi

Download Jadwal Training 2023

Proxsis TV

[yikes-mailchimp form=”1″]

Butuh Bantuan?